Judul
: Kreatvitas Pustakawan & Pengembangan Kualitas SDM
Penulis:
Pustakawn Unversitas Muhammadiyah Surakarta
Penerbit
: Perpustakaan UMS 150 hlm
ISBN
: 978-602-19931-4-9
Kumpulan tulisan Pustakawan UMS ini merupakan bukti bahwa
pustakwan memiliki kompetensi dalam bidangnya. Dengan keberanian menulis ini
menunjukkan adanya semangat berkemajuan kepustakawanan di kalangan
Muhammadiyah. Buku ini merupakan bentuk rekaman kreativitas, ide, dan pemikiran
para pustakawan sebagai bentuk kesadaran perlunya merekam, mendokumentasikan,
dan mensosialisasikan ilmu dan pengalaman. Jangan sampai ilmu dan pengalaman kita terkubur bersama jasad kita. Otak kita
yang berisi jutaan informasi itu, kalau tidak diekspresikan sejak kini, maka
nanti akan terjadi penyesalan. Otak kita itu nanti munkin hanya menjadi
santapan cacing di kubur nanti. Oleh karena itu kandungan otak kita perlu
ditinggalkan di dunia ini biar dibaca dan dimanfaatkan generasi mendatang.
Menulis merupakan salah
satu bentuk pengembangan ilmu dan pengbadian diri dan sebagai amal jariyah.
Ilmu yang tidak ditulis akan hilag ditelan masa. Nama yang “tidak ditulis” akan
dilupakan sejarah. Oleh karena itu, kesadaran menulis perlu digalakkan terus
menerus, disamping nembaca.
Orang
akan menulis dengan hasil baik, kalau membacanya juga baik. Maka dapat
dikatakan bahwa penulis yang baik past juga pembaca yang baik. Tetapi pembaca
yang baik belum tentu menjadi penulis yang baik.
Semoga langkah penulisan bersama
dalam bentuk buku ini diikuti pustakawan lain.
Lasa
Hs
0 Komentar