Pustakawanpreneur di Era Digital
Eko
Kurniawan
Pustakawan Universitas
Muhammadiyah Yogyakarta
Salah satu
tugas utama pustakawan adalah mengelola dan menyebarluaskan informasi kepada
pemustaka. Melalui berbagai informasi yang dikelolanya, pustakawan mempunyai
peluang untuk membaca dan menginterpretasikan bacaannya tersebut melalui
tulisan, baik di media cetak maupun digital. Paper ini menjelaskan secara detil
terkait cara – cara yang
dapat
dilakukan agar seseorang pustakawan dapat mendapatkan penghasilan tambahan dari tulisan yang
telah dipublish di media digital, khususnya di media blog/web. Media
blog/web tersebut dapat menghasilkan uang dikarenakan sudah dimonetisasi melalui
program Google AdSense. Dengan adanya paper ini, diharapkan pustakawan dapat menambah
penghasilan dan membantu orang lain dalam meningkatkan finansial ekonominya. Sehingga pustakawan tidak hanya bisa melakukan
pemberdayaan dibidang pendidikan saja, akan tetapi dapat pula bergerak dibidang
sosial ekonomi.
Kata kunci :
Pustakawanpreneur, blog, website, Google AdSense, Pemberdayaan Masyarakat
*telah dipresentasikan dalam kegiatan Indonesian Academic Librarian Award (IALA) 2019 Forum
Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia (Fppti)
0 Komentar